Selesaikan Sidang Doktoral, Putroe Aceh Raih Summa Cumlaude di Universitas Liga Arab Mesir

Nur Balqis bersama dewan penguji dan pembimbing (Dok. KMA)


Nur Balqis Zailani mahasiswi asal Langsa berhasil menyelesaikan program studi doktoralnya di Universitas Liga Arab, Kairo, Mesir. Ia berhasil mempertahankan disertasinya dengan baik dan meraih predikat Summa-Cumlaude. Sidang dilaksanakan pada Rabu (10/1) pukul 16.00 Clt. di ruang dua universitas Liga Arab.

Sidang yang dibatasi jumlah kehadirannya tersebut berlangsung selama dua jam di hadapan seorang pembimbing yaitu Prof. Dr. Eman Haridy dan dua orang penguji yaitu Prof. Dr. Hasan Syahatah dan Prof. Dr. Esham Abo Khaer. Ketiganya merupakan guru besar di Fakultas Tarbiyah jurusan Manahij wa Thuruq Tadris.

Disertasi yang berjudul “Barnamaj Muqtarah Qaim ‘Ala Al-Madkhal At-Tawashuliy li Tanmiyati Maharatai Al-Istima’ wa At-Tahadduts bi Al-Lughah Al-‘Arabiyyah li Thullab Al-Marhalah Al-Jami’iyyah bi Indunisiyya” tersebut berisi tentang program pembelajaran istima' dan tahadduts menggunakan pendekatan komunikatif. Karena lapangan penelitian di sekitaran kampus tersebut ada di Indonesia maka teks istima' maupun teks kalam tentang seputaran kampus di Indonesia pula, misalnya bagaimana menggunakan bahasa arab yang baik dan benar, cara bermuhadasah, dan lain sebagainya."

“Selamat kepada Tgk. Nur Balqis yang sudah menyelesaikan sidang Disertasi Doktoral. Kami sangat bangga telah menjadi bagian dari sejarah ini. Putroe Aceh telah menorehkan kembali prestasi pada bidang akademik di Mesir, setelah satu dekade ini tidak ada. Sudah lama perempuan Aceh tidak menyelesaikan Doktoral di Mesir. Harapan kami semoga ini menjadi tolak ukur perempuan masa kini untuk tidak berhenti belajar. Belajar tidak harus di perguruan tinggi, sekarang ilmu tersebar dimana-mana. Selamat kami ucapkan kepada Tgk. Nur Balqis. Selamat atas gelar yang sudah diraih. Semoga ke depan lebih banyak lagi putra-putri Aceh yang menyusul.” Ujar Ketua KMA, Tgk. Muhammad Syukran saat diwawancarai melalui WhatsApp.
Poto bersama setelah sidang (Dok. KMA)

Tgk. Nur Balqis sendiri mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung dan mendoakannya selama ini, juga pada BPH KMA serta warga KMA secara umum. Beliau juga menyampaikan kesan dan pesan selama menuntut ilmu di Mesir.

"Ada banyak hal yang kakak dapatkan selama belajar di Mesir. Di antaranya lebih menyadari hakikat dan tujuan hidup. Keberhasilan kita dalam kuliah bukanlah karena kegigihan usaha dan doa yang kita panjatkan setiap harinya saja, melainkan ada bantuan dari Allah berupa kesehatan. Ketika Allah mencabut nikmat sehat itu kita tidak akan bisa melakukan apa yang kita inginkan. Kemudian juga keteladanan sikap yang diberikan oleh guru-guru kepada murid-muridnya.

Kakak sangat bersyukur menjadi bagian dari orang-orang yang dipilih Allah untuk belajar di Mesir. Di sinilah kakak menyadari akan anjuran Rasulullah SAW untuk menuntut ilmu di luar, karena banyak yang bisa kita ambil pelajaran di dalamnya. Buat adik-adik KMA yang sedang menuntut ilmu banyak-banyaklah bersyukur atas nikmat yang telah Allah berikan. Teruslah bersemangat dalam menggali ilmu. Saat kalian mengalami suatu kesusahan dan cobaan di tengah jalan, libatkan Allah dalam segala hal karena Allah adalah sebaik-baik tempat berharap. Bersabarlah jangan mudah menyerah, karena di dunia ini tidak ada yang instan."[]



Reporter: Ali Akbar Alfata
Editor: Aja Chairul Husnah

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top