Obama Peringatkan Netanyahu

Washinton- Di tengah ketegangan Amerika-Israel seputar program nuklir Iran, Kantor Presiden Barack Obama memperingatkan pemerintahan Netanyahu bahwa serangan militer ke Iran berkemungkinan akan melemahkan perjanjian damai antara Israel dengan 2 negara, Mesir dan Yordania.

Koran Israel, Yediot Ahornot memberitakan perkataan salah seorang sumber Israel yang mengatakan bahwa Washington menganggap pemimpin kedua negara Mesir dan Yordania akan dipaksa mengakhiri hubungannya dengan Israel jika Teheran diserang, guna memenuhi tuntutan rakyatnya. Amerika juga menambahkan bahwa serangan semacam ini akan berdampak pada meletusnya demo besar-besaran di seluruh negara-negara Islam.

Media ini juga memberitakan peringatan Amerika:“Para pemimpin Arab saat ini tidak menguasai rakyatnya, namun sebaliknya ‘jalan-jalan Arab’ lah yang menguasai pemimpinnya.” Meski Israel beserta para petingginya, bahkan AS telah menuduh Iran dengan pengembangan senjata nuklirnya, Teheran tetap menampik tuduhan ini dan menyatakan bahwa program nuklir tersebut adalah untuk tujuan damai.

Netanyahu meminta agar dibuat ‘garis merah’ yakni batas waktu maksimal yang jika program nuklir Teheran melampaui batas waktu ini, maka harus beralih menggunakan kekuatan militer. Namun keinginan ni ditolak oleh Obama. Penolakan ini tak ayal membuat Perdana Mentri israel ini marah.

Dosen Ilmu Politik Universitas Notre Dame, Michael Disk mendukung sikap AS dengan mengatakan bahwa Netanyahu telah mengenyampingkan ‘garis merah’nya dengan Amerika. Dia juga menyinggung dan menyebut upaya campur tangan Israel dalam pemilu AS sebagai suatu ‘penghinaan’.

Disk sebelumnya juga telah mengatakan dalam artikelnya di majalah Foreign Aves: “Rakyat Amerika lah yang seharusnya marah karena apa yang dikatakan Netanyahu mengenai rencana penyerangan sepihak ke Iran, dalam perkembangan  berikutnya akan menyeret Washington ikut perang menggantikan Tel Aviv.”

Di pihak lain Mantan Presiden Iran, Ali Akbar Rafsanjani memperingatkan dunia barat atau yang disebutnya ‘para pemimpin Tatanan Dunia Baru (The New World Order)’ terhadap dampak dari serangan terhadap Iran. Dia juga memperingatkan Israel agar tidak melakukan ‘bunuh diri militer’. [Fh]

Sumber : http://sinaimesir.blogspot.com/2012/09/obama-peringatkan-netanyahu-menyerang.html

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top