Setelah Empat Kali Beruntun, El-Marg Akhirnya Menang

El-Marg membuat kejutan pada pertemuan kali ini. Pertama, karena mereka berhasil meraih poin maksimal, kedua, striker mereka membukukan catatan quatrick pertama bagi klub.

Meladeni tim sekelas Sidom Apui, El-Marg kesulitan menemukan ritme permainan sehingga harus rela ketinggalan gol 2-0 terlebih dulu. Adalah Cek Lih yang menjadi momok menakutkan dengan 2 golnya.


Cek Lis kembali mencuri perhatian penonton dengan naluri cetak golnya yang tinggi, menerima operan dari sisi kanan lapangan, dengan tenang ia membobol gawang.

Masih dengan cara dan orang yang sama, Cek Lis lagi-lagi memaksa kiper El-Marg memungut bola dari gawangnya sendiri. 2-0 untuk Sidom.

Tak ingin ketinggalan lebih jauh, Oky membantu El-Marg mengejar skor dengan golnya ke gawang Sidom. Lagi Oky memaksimalkan peluang dengan baik, kerjasamanya dengan Mujaddid kembali mencatatkan namanya di papan skor, Skor imbang 2-2.

Playmaker El-Marg Razi berhasil membalikkan kedudukan, mendapat sodoran bola dari tengah lapangan, dengan gaya khasnya Oji menembus gawang.

Pertandingan semakin seru ketika Amri kembali berhasil menyamakan kedudukan, menang penguasaaan bola didepan gawang El-Marg, Amri berhasil membobol gawang. Skor sama kuat, 3-3.

Muhib -kiper El-Marg- unjuk aksi dengan mematahkan segala peluang yang diciptakan pemain Sidom.
Akhirnya Oky menjadi pahlawan dengan gol tambahannya, naluri cetak golnya yang baik memaksa kiper Sidom harus rela memungut bola dari dalam gawangnya 2 kali lagi, skor melebar 5-3 hingga pertandingan berakhir.

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top