Syeh Abdurrahman Mu’nis Gelar Daurah Tajwid Bersama


Rasulullah Saw. bersabda “Khairukum man taallama al-quraana wa allamahu”. Terbukti bahwa banyak orang yang mengetahui satu huruf lebih baik dibandingkan dengan orang yang mengetahui sepuluh huruf tapi  tidak mengerjakan (mengamalkannya).

Cairo, 09 Februari 2013 diadakannya daurah tajwid bersama syeikh Abdurrahman Mu’nis. Agenda yang mengambil tempat di KMA itu insyaAllah berlangsung selama enam minggu. Disamping mengajar kitab Subulu al-Salam dan Nur al-Bayan beliau juga memberikan sanad kepada sebagian peserta yang berpatisipasi dalam halaqah tahsin.

Untuk kali ini beliau bekerja sama dengan keputrian KMA. Namun, sebelumnya beliau juga pernah bekerja sama dengan IPQI dan organisasi  pelajar Malaysia. Menurut hasil kesepakatan bersama pagi Sabtu, Selasa dan Kamis adalah hari daurah. Meskipun demikian sampai hari ini, mayoritas  akhwat KMA dan beberapa anggota dari kekeluargaanHMM, Gamajatin, KMM sangat antusias. Terlihat dari daftar kehadiran, semakin hari semakin banyak anggota baru yang datang. Mabruk untuk peserta daurah dan selamat belajar semoga bermanfaat. (Nani)

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top