1555 Camaba Asal Indonesia Mengikuti Ujian Tahdid Mustawa

Salah satu universitas Al-Azhar (Tahrirnews.com)


Kmamesir.org. 05/10/2017.
Rabu (4/10), sekitar 1555 calon mahasiswa baru (Camaba) kedatangan tahun ajaran 2017/2018 yang telah di nyatakan lulus tes jalur Kementerian Agama (Kemenag) Juni lalu mengikuti seleksi Tahdid Mustawa. Ujian penentuan level tingkat bahasa Arab ini bertempat di Markaz lughah Syaikh Zayid, Hayy Sadis, Kairo. Ujian dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 12.00 waktu Kairo.

Adapun materi yang di uji meliputi imtihan tahriri (nahwu saraf, insya’, qiraah, dan istima’) dan imtihan syafahi (interview). Seleksi Tahdid Mustawa sendiri merupakan program tahunan yang wajib diikuti seluruh calon mahasiswa asing yang ingin belajar di Azhar bertujuan mengukur sejauh mana kemampuan bahasa Arab setiap individu. 

Hasilnya, para mahasiswa asing dari berbagai negara ini nantinya akan ditempatkan di level kelas bahasa (Daurah Lughah) sesuai nilai yang diperoleh dari seleksi tersebut. Mayoritas Camaba berasal dari negara-negara Asia Tenggara seperti Thailand, Malaysia, Brunei, dan Indonesia. 

Calon mahasiswa yang baru mengikuti ujian Tahdid Mustawa (Foto: Alif Kusnadi)

Selain bertujuan memudahkan para mahasiswa dalam memahami diktat dan kitab, program Daurah Lughah ini juga berperan penting dalam meningkatkan intelektualitas berbahasa para Camaba sebelum berlajar di Al-Azhar nantinya. Hal ini menjadi sangat penting mengingat bahasa Arab adalah bahasa pengantar yang digunakan duktur atau dosen di kampus Azhar nantinya.

Baca juga: Mengenal Ujian Tahdid Mustawa dan Daurah Lughah di Universitas Al-Azhar

Dengan memanfaatkan kebijakan ini, tentu kita semua tidak hanya memperhatikan kuantitas Camaba yang di kirim Indonesia setiap tahunnya akan tetapi juga kualitas setiap alumni agar dapat berkontribusi dan berkiprah untuk agama dan bangsa.[]

Hayatul Rahmi

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top