Al-Azhar Kutuk Aksi Serangan Bom Kereta Bawah Tanah London

Grand Syekh Al-Azhar Maulana Syekh Ahmad Thayib (foto: elyomnew.com)

Kmamesir.org. (16/09/2017). Al-Azhar mengutuk keras serangan bom yang terjadi di salah satu kereta bawan tanah London Jum’at pagi kemarin, 15 September 2017, waktu setempat. Ledakan bom tersebut telah menyebabkan sejumlah warga London terluka. Pernyataan kecaman dan kutukan Al-Azhar terkait aksi terorisme ini disampaikan dalam sebuah pernyataan konferensi pers. 

Seperti dikutip dari Telegraph, sejauh ini sedikitnya 29 orang terluka—termasuk seorang anak laki-laki yang diyakini berusia sekitar sepuluh tahun—ketika sebuah alat peledak meledak di salah satu gerbong Parsons Green, London Barat, Inggris. Ini merupakan serangan teror kelima di Inggris tahun ini. 

Petugas mengevakuasi korban dan masyarakat dari lokasi kejadian (foto: telegraph.co.uk)

Al-Azhar mengutuk keras setiap tindakan terorisme. Al-Azhar turut menyatakan dalam konferensi pers, aksi terorisme semacam ini menegaskan pentingnya sebuah tekad nyata dan kemauan tulus dari dunia internasional dalam menghadapi organisasi-organisasi terorisme dan pemikiran kriminal yang mereka adopsi. Hal ini sangat penting sesegera mungkin dilakukan dan diantisipasi sebelum ideologi mereka berubah menjadi bom-bom baru yang merenggut kehidupan orang-orang tidak bersalah dan berdosa. 

Al-Azhar juga mengungkapkan solidaritasnya kepada pemerintah dan rakyat Inggris, dan berharap para korban serangan bom segera sembuh.[]

Youm7 | Elbalad | Telegraph | Farhan Jihadi




Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top