Badan Meteorologi Mesir: Hujan di Belahan Utara, Hari Ini Berpotensi Meluas ke Kairo Hingga 20 Derajat

(Image: insidescience.org)
Kmamesir.org (25/3/2019). Para ahli dari Badan Meteorologi dan Klimatologi Mesir memperkirakan cuaca hari ini, Senin (25/3) berpotensi cenderung dingin dan hujan di sekitar pantai utara Kairo dan dataran tinggi sebelah utara akan terasa hangat hingga pada malam hari. 

Seperti diberitakan Youm7.com, para ahli klimatologi juga memperkirakan angin di sekitar barat laut menjadi aktif hingga meniupkan debu dan pasir di Sinai Selatan sampai Laut Merah dan sepanjang Laut Mediterania. Hal ini menumpuknya awan-awan ringan dari segala arah hingga terjadi turunnya hujan di belahan utara dan beberapa kawasan Sinai serta meluas ke ibu kota. 

Keadaan ombak di sepanjang Laut Mediterania terus meningkat dari dua meter hingga 2,5 meter di permukaan barat laut. Sedangkan di Laut Merah mencapai tiga meter permukaan barat laut. 

Berikut di bawah ini perkiraan suhu di beberapa kota Mesir: 
Kairo: 14˚ - 20˚ C 
Thanta: 13˚ - 19˚ C 
Damanhour: 14˚ - 19˚ C 
Alexandria: 15˚ - 18˚ C 
Mathrouh: 15˚ - 20˚ C 
Port Said: 15˚ - 18˚ C 
Dimyath: 15˚ - 18˚ C 
Ismailiyah: 15˚ - 20˚ C 
Suez: 15˚ - 21˚ C 
San Cathrien: 7˚ - 15˚ C 
Syarm El Syekh: 19˚ - 23˚ C 
Hurgada: 18˚ - 24˚ C 
Fayoum: 13˚ - 21˚ C 
Aswan: 15˚ - 25 ˚C 
Sohag: 14˚ - 23˚C 
Luxor: 15˚ - 24˚C

Syafri Al Hafidzullah 

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top