Pemain Iskandar Muda Jadi Top Scorer dan Pemain Terbaik Sumatera Cup 2019

Skuad Iskandar Muda yang bertanding di laga final Sumatera Cup 2019. (Foto: Dok. KMA Mesir)
Kmamesir.org (22/3/2019). Bomber Iskandar Muda FC, Aditya Andika Azhari, menjadi top scorer dan pemain terbaik pada ajang sepak bola Sumatera Cup 2019 yang resmi ditutup Kamis (21/3) kemarin. Pesta olahraga sepak bola antar kekeluargaan Sumatera di Kairo resmi selesai, dengan berakhirnya laga final antara tuan rumah Lancang Kuning menjamu tamunya Iskandar Muda di Stadion Nadi Abbasiyah, Kairo.

Berbeda dengan ajang Sumatera Cup sebelumnya, di turnamen kali ini top scorer kompetisi bukan berasal dari tim peraih gelar juara. Adalah Aditya, penyerang sayap Iskandar Muda yang berhasil meraih penghargaan sepatu emas dan pemain terbaik turnamen. Pemain berusia 20 tahun itu mengoleksi 10 gol sepanjang gelaran Sumatera Cup 2019. Sekaligus menjadikan ia sebagai pemain paling produktif sepanjang laga. 

Meskipun baru memulai debutnya pada tahun ini, ia berhasil menjelma menjadi bomber menakutkan di kotak penalti lawan. Ketajaman Aditya yang paling menyita perhatian adalah pada laga ke 2 penyisihan Grup B melawan Saburai, Kamis (7/3) lalu. Pada laga itu ia memborong 4 gol untuk kemenangan Iskandar Muda.


Ada Sosok Penting Dibalik Ketajamannya. 

Berbicara tentang siapa yang paling berpengaruh dalam setiap penampilannya, Aditya tidak memungkiri bahwa peran dari rekan se-tim, dan pelatih, beserta para suporter pasti sangat berpengaruh, karena sepakbola adalah permainan tim bukan permainan individual. Namun, dibalik itu semua ada sosok penting yang tak boleh dilupakan, yaitu kedua orang tua tercintanya. Aditya mengakui ia selalu menelpon orang tua dan meminta do’a setiap akan memulai laga.

“Saya sudah bilang ke bunda bahwa di sini sedang ada turnamen, bunda bilang selalu hati-hati, semoga mendapat yang terbaik,” imbuhnya.

Aditya Andika Azhari. (Foto: Dok. KMA Mesir)
Pada turnamen kali ini, ada hal yang sangat disayangkan Aditya, ia dan kawan-kawan Iskandar Muda gagal mengantarkan timnya keluar sebagai juara. Iskandar Muda kembali harus puas sebagai runner-up karena menelan kekalahan 3-0 atas tuan rumah Lancang Kuning FC. Kegagalan ini turut memperpanjang rentetan sejarah kekalahan klub asal Tanah Rencong ini di partai final Sumatera Cup menjadi 3 kali secara beruntun.[] 

Muhammad Iqbal

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top