Proses Undian Temus KMA Berjalan Dengan Lancar

(Sumber : Dokumen Pribadi) 

Kmamesir.org (12/02/2023) -  Keluarga Mahasiswa Aceh Mesir sukses menyelenggarakan pengundian Temus (tenaga musiman haji) di Meuligoe KMA Mesir, Hay tasi', Cairo Mesir. Jum'at, 10/2/2023.

Tgk. Thaiburrifqi Ananda selaku koordinator Majelis Syura KMA Mesir menyampaikan bahwasanya pengundian temus kali ini merupakan yang perdana, setelah sebelumnya vakum selama 3 tahun akibat ditutupnya pelaksanaan ibadah haji secara umum oleh pemerintahan Kerajaan Arab Saudi karena wabah pandemi. Dan hal ini kemudian berimbas kepada tidak adanya temus.

"Sebelum terjadinya wabah virus tersebut, kuota temus masisir berjumlah 62 orang. Namun setelah COVID-19 berlalu, kuota menyusut menjadi 21 orang saja ditahun 2022 ; mencakup presiden PPMI, wakil presiden PPMI, Wihdah, dan para ketua kekeluargaan. Dan Alhamdulillah ditahun ini kuota para Temus meningkat signifikan menjadi 78 orang. Untuk KMA, kita mendapatkan 4 kuota, 2 kuota otomatis untuk ketua kma periode 2020-2021 dan periode 2021-2022 serta 2 kuota undian". Ungkap Tgk. Thaiburrifqi di sela-sela pembukaan acara.

Sebanyak 63  pendaftar turut hadir langsung di meuligoe KMA Mesir untuk menyaksikan pengundian tersebut. Mereka yg hadir telah mendaftar melalui google form yg disebar oleh panitia pengundian sehari sebelumnya. Tgk. Thaiburrifqi menyebut, bahwa para pendaftar harus mencukupi syarat-syarat tertentu agar dianggap sah menjadi bakal calon Temus.

"Kami telah membeberkan persyaratan-persyaratan serta ketentuan-ketentuan yang harus diikuti oleh bakal calon temus KMA Mesir di google form pendaftaran. Persyaratan tersebut tentu merujuk kepada qanun Temus KMA mesir, peraturan KJRI Jeddah, KBRI Kairo, PPMI Mesir, serta aturan-aturan lain yang berlaku". Jelas mantan ketua KMA Mesir tersebut.

Sebelum undian dilaksanakan, para panitia juga melakukan proses screening data dan kelayakan bakal calon temus. Hal ini dilakukan untuk menentukan jumlah poin yang berhak didapatkan setiap pendaftar yang akan di undian. Setelah proses verifikasi tersebut selesai, Tgk. Thaiburrifqi dan dibantu oleh para panitia mulai melakukan proses pengundian.

"Sebelum kita lakukan undian, mari sama-sama kita bacakan surat Al Fatihah, Semoga pengundian berkah dan mendapatkan rahmat Allah swt". Tutup Tgk Thaiburrifki, dan dibalas oleh peserta dengan khidmat.

Baca selengkapnya Tgk. Yusran Resmi Terpilih Sebagai Kepala Sekolah Menulis 2023-2024

Alhamdulillah acara tersebut berjalan dengan lancar. Dari awal pembacaan qanun Temus hingga prooses pengundian, semua berjalan dengan baik dan seksama.

Berikut adalah nama nama calon temus KMA Mesir :

A. Kuota Otomatis

1. Tgk. Fikri Aslami, ketua KMA Mesir periode 2020-2021

2. Tgk. Muhammad Syukran, ketua KMA Mesir periode 2021-2022

B. Kuota undian

1. Tgk. Muhammad Nafis Akhtiar

2. Tgk. Miswar

C. Kuota cadangan

1. Tgk. Muhammad Haikal Khaled

2. Tgk. Muzakki Adnan

3. Tgk. Ahmad Fizal

4. Tgk. Muhammad Zarqali Abbas

Alhamdulillah acara tersebut berjalan dengan lancar. Dari awal pembacaan qanun Temus hingga proses pengundian, semua berjalan dengan baik dan saksama. Setelah pembacaan nama-nama yang mendapatkan jatah Temus untuk tahun ini, para jamaah (read: peserta) memberikan ucapan selamat dan doa kepeda yang bersangkut. Hajjan Mabruran in syaa Allah. []


Reporter : Abkarul Aufa

Editor : Muhammad Asyraf Abdullah


 

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top