Adakan Workshop Desain Grafis, HDMI; Mendunia Bersama Desain Grafis

Dok. panitia

Kmamesir.org (03/12/2023) - Himpunan Desainer Mahasiswa Indonesia (HDMI) Mesir mengadakan workshop desain grafis batch 2 yang bekerja sama dengan Persatuan Pelajaran dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir dan angkatan El-Barra dengan mengusung tema “Mendunia Bersama Desain Grafis” pada (30/11) di aula KMJ. 

HDMI telah menjadi wadah yang menghimpun mahasiswa Indonesia yang memiliki minat bakat dalam bidang desain di seluruh dunia. Saat ini, Mesir menjadi negara yang memiliki SDM mahasiswa desainer grafis terbanyak dibanding negara-negara lain. HDMI Mesir yang melatar belakangi pembentukan komunitas desain grafis diaspora di luar negri.

“Ada Tiga orang yang mempelopori pembentukan HDMI; saya, lalu teman saya di Turki dan di Tiongkok. Didasari oleh rasa kepedulian kami kepada rekan-rekan desainer di seluruh dunia, kami merasa akan sangat disayangkan jika tidak ada yang menaungi dan menghimpun mereka.” Terang Daru Fahma selaku ketua HDMI. 

Di awal-awal hanya beranggotakan 7 orang lalu terus bertambah difase pertama menjadi 48 orang hinggag sampai saat ini beranggotakan 133 anggota belum lagi ditambah peserta workshop sekarang yang secara tidak langsung terdaftar di keanggotaan.

Sesuatu yang menarik dari workshop desain grafis batch 2 kali ini, HDMI memberikan diskon 50 persen bagi peserta undangan dari kalangan komunitas masisir baik dari kekeluargaan maupun afiliasi lainnya. Sedikit selayang pandang, HDMI sendiri merupakan suatu perhimpunan para desainer grafis Indonesia yang sedang berada di luar negri. 


Daru Fahma mengatakan kalau latar belakang dibentuk HDMI untuk menghimpun dan merangkul para desainer dari berbagai latang belakang di Mesir. Melihat di zaman digitalisasi ini kebutuhan kepada para ahli desain semakin tinggi, harapannya HDMI dapat menjadi wadah untuk saling belajar, bertukar ide, maupun mengembangkan skill desain.

“Motto: Connecting, Designing, Expressing; Kita menghimpun, menyambungkan, kita mendesain, kemudian kita mengekspresikan apa yang kita pikirkan dalam bentuk desain.” Ungkap Ketua HDMI itu. 

Workshop batch 2 ini akan diadakan dalam tiga pertemuan dengan rentang waktu dari tanggal 1-7 desember 2023. Menyuguhkan 7 pilihan aplikasi desain grafis yang dapat diikuti peserta yaitu adobe photoshop, adobe illustrator, corel draw, figma, procreate, canva, dan pixellab.[]


Reporter: Wahyu Hidayatullah

Editor: Muhammad Arief Munandar

Posting Komentar

Keluarga Mahasiswa Aceh (KMA) Mesir
To Top